TRANSLATOR

Alumni Fan Box

Labels

Be Inspired o Others

Thursday, March 24, 2016

Kehidupan diatas kapal yang sudah bertahun tahun kita alami kadang membosankan.
Eeitss apa betul hanya itu yang ada di benak kita...tunggu dulu saudaraku sealumni.
Begini, Insyaallah masih banyak yang dapat kita lakukan agar rutinitas sebagai pelaut sedikit bisa menggairahkan.
But how it could be....
Di saat kita masih menjalani masa masa kadet atau perwira yunior,sebut saja kita mempunyai atasan diatas kapal,ada kalanya kita ketemu dengan kapten A,yang kalau dirasa seperti mempunyai energi positif, selalu bisa kita rasakan diseluruh ruang dan waktu di atas kapal, kita merasa nyaman seperti ada aura yang memberikan semangat dan motivasi dalam bekerja, tapi disaat lain bisa jadi bertemu satu kapal dengan kapten B, walaupun beliau belum berbicara banyak kepada kita, tapi seperti ada aura yang membuat kita tidak bersemangat dalam bekerja bahkan menguras energi yang ada.
Wow, kenapa bisa begitu ya ?

Okelah itu memori kita dulu yang masih awal bekerja di atas kapal, nah sekarang setelah bertahun tahun sebagai perwira yang mempunyai rekan serta bawahan kita bisa mengambil hikma dari apa yang kita alami dulu, karena seperti pepatah pengalaman adalah guru terbaik bagi kita.
Saya yakin semua saudaraku yang membaca tulisan ini berkeinginan untuk bisa menebar energi yang baik di manapun kita berada khususnya tempat kerja kita My Ship is my Home

Ternyata untuk menjadi orang yang dapat memberikan energi positif kepada orang lain, tidaklah sesulit yang kita bayangkan , hanya ada beberapa sifat yang harus kita jalani dengan keikhlasan tanpa di paksakan keberadaanya, yang antara lain :

1. Positif Thinking
Berpikir positif adalah berpikir, menduga, dan berharap hanya yang baik tentang suatu keadaan atau tentang seseorang. Anda tidak akan berprasangka buruk tentang orang lain. Anda tidak menggunjingkan desas-desus yang buruk tentang orang lain. Anda tidak menduga-duga yang jahat tentang orang lain. Anda pun tak akan berprasangka buruk bahkan terhadap diri anda sendiri. Anda akan selalu merasa sehat, anda akan selalu yakin bahwa anda akan sukses, anda yakin anda akan disukai banyak orang.
Akibatnya, anda pun benar-benar akan selalu sehat, kesuksesan akan anda raih sebagai sebuah keniscayaan, dan banyak orang akan berkerumun di sekeliling anda karena mereka sangat menyukai pribadi anda. Bayangkan, bagaimana besar dampaknya bila anda setiap saat terlatih menggunakan pola pikir sedahsyat itu!

Dengan pikiran, seseorang bisa menjadikan dunianya berbunga-bunga atau berduri-duri ~ Socrates
2. Integritas
Yup, Integritas yaitu sebuah sifat dimana antara perkataan dan perbuatan sama. Dengan kata lain, apa yang kita katakan sesuai dengan apa yang kita perbuat.

3. Be Humble
Humble atau rendah hati adalah sebuah sikap dimana kita tidak menyombongkan diri sendiri saat kita berada di sebuah kesuksesan.rendah hati berarti kita mau belajar untuk meniadakan jarak, baik antara atasan dengan bawahan dan sebaliknya.

4. Be open to fellow atau Sikap Terbuka
Sikap terbuka adalah salah satu hal yang harus dimiliki untuk membangun sebuah teamwork diatas kapal. Jika kita memiliki sebuah informasi, nggak ada salahnya kok untuk membagikannya kepada atasan atau bawahan kita. Tapi, dengan catatan informasi yang kita punya bukan gosip.

5. Willing to Help atau Bersedia untuk selalu saling membantu.
Anda jangan segan untuk dimintai tolong oleh orang lain. Jangan segan pula untuk meminta tolong kepada orang lain. Nilai ini sangat diperlukan karena pada dasarnya manusia adalah mahluk sosial yang secara harfiah dalam hidupnya saling memerlukan bantuan dan isi mengisi, karena tidak ada seorang pun yang sempurna.

Sebenarnya masih ada sifat lainnya, tapi karena keterbatasan ilmu dan kemampuan komunikasi, sementara hanya lima itu saja.

Saya yakin pasti ada diantara saudara alumni yang bisa menambah ilmu dan pencerahan di artikel kali ini, kesempatan untuk berbagi selalu terbuka, semoga sedikit sharing kita bisa bermanfaat bagi saudara yang lain dan Insyaallah dicatat sebagai amal kebaikan....Aamiin
Nah,sebagai penutup dari artikel diatas ada satu pertanyaan, apakah kita termasuk orang yang memberikan energi positif atau negatif kepada orang lain di lingkungan kerja diatas kapal ?

CONTRIBUTOR
di rangkum dari berbagai sumber
http://www.secapramana.com/isi/dahsyatnyapikiranpositif.htm

kirim ide,gagasan atau artikel apapun yang bisa bermanfaat untuk sesama alumni ke mess.jakarta@gmail.com

|

BLOG MEMBERS

FORUM ALUMNI


ShoutMix chat widget

BLOG GUARDS

Page copy protected against web site content infringement by Copyscape

PENGUNJUNG BLOG

LIVE MAP VISITOR

ALUMNI NEWS